Monday, September 3, 2018

Tingkatan dan nama-nama surga

Tingkatan dan nama-nama surga
Ada delapan tingkatan dan jenis-jenis surga, yaitu :
  1. Jannatul Firdaus yaitu surga yang terbuat dari emas merah.
  2. Jannatul 'Adnin yaitu surga yang terbuat dari intan putih.
  3. Jannatun Na'iim yaitu surga yang terbuat dari perak putih.
  4. Jannatul Khuldi yaitu surga yang terbuat dari marjan yang berwarna merah dan kuning.
  5. Jannatul Ma'wa yaitu surga yang terbuat dari zabarjud hijau.
  6. Darus Salaam yaitu surga yang terbuat dari yaqut merah.
  7. Darul Jalal yaitu surga yang terbuat dari mutiara putih.
  8. Darul Qarar yaitu surga yang terbuat dari emas merah.
Adapaun penyebutan nama-nama surga dalam Al-Qur’an adalah sebagai berikut :
 Ø   Jannatul Firdaus
Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan beramal saleh, bagi mereka adalah surga Firdaus menjadi tempat tinggal, mereka kekal di dalamnya, mereka tidak ingin berpindah daripadanya.  
(Q.S. Al-Qahfi 107-108)
 Ø      Jannatul ‘Adnin
Sesungguhnya mereka yang beriman dan beramal saleh, tentulah Kami tidak akan menyia-nyiakan pahala orang-orang yang mengerjakan amalan (nya) dengan baik. Mereka itulah (orang-orang yang) bagi mereka surga `Adn, mengalir sungai-sungai di bawahnya; dalam surga itu mereka dihiasi dengan gelang emas dan mereka memakai pakaian hijau dari sutera halus dan sutera tebal, sedang mereka duduk sambil bersandar di atas dipan-dipan yang indah. Itulah pahala yang sebaik-baiknya, dan tempat-istirahat yang indah;
(Q.S. Al-Qahfi 30-31)
Ø      Jannatul Na’iim
Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal-amal saleh, bagi mereka surga-surga yang penuh keni`matan, Kekal mereka di dalamnya; sebagai janji Allah yang benar. Dan Dialah Yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.
(Q.S. Al-Luqman 8-9)
 Ø      Jannatul Khuldi
 Ø      Jannatul Ma’wa
Adapun orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal-amal saleh, maka bagi mereka surga-surga tempat kediaman, sebagai pahala terhadap apa yang telah mereka kerjakan.
(Q.S As-Sajadah 19)
 Ø      Darus Salaam
Allah menyeru (manusia) ke Darussalam (surga), dan menunjuki orang yang dikehendaki-Nya kepada jalan yang lurus (Islam).
(Q.S. Yunus 25)
 Ø      Darul Jalal
 Ø      Darul Qarar
Adapula yang meriwayatkan Surga dengan nama yang lain, yag berpatokan kepada Al-Qur’an, seperti :
Ø  Darul Muqamah
Dan mereka berkata: “Segala puji bagi Allah yang telah menghilangkan duka cita dari kami. Sesungguhnya Tuhan kami benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Mensyukuri. Yang menempatkan kami dalam tempat yang kekal (surga) dari karunia-Nya; di dalamnya kami tiada merasa lelah dan tiada pula merasa lesu”.
(Q.S. Fathir 34-35)
Ø  al-Maqamul Amin
Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa berada dalam tempat yang aman,
(Q.S Ad-Dukhan 51)

No comments:

Post a Comment